Rabu, 20 September 2017

DUNIA INI ANEH TAPI NYATA

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh
Salam dan bahagia
Bismillaahirrahmaanirrahiim.




Wahai saudaraku  di dunia ini memang banyak yang aneh – aneh . Duia ini penuh dengan mitseri  . Dunia ini penuh dengan rahasia . 

Terkadang kita mencintai sesuatu tapi justru itu hanya tinggal kenangan, karena tidak bisa memilikinya .

Bahkan sesuatu yang dibenci, yang tidak disukai malah didekatkan ke kita oleh Allah .

Terkadang kita mencintai seseorang  sudah sekian lama , tahu – tahu tanpa sebab dan alasan dia meninggalkan dan menikah dengan lain orang .

Dan yang lebih aneh lagi orang yang dulu sangat tidak disukai oleh kita sangat dibenci oleh kita justru saat ini sudah menjadi pendamping setia kita di dalam rumah tangga.

Saat masing menganggur minta ke Allah agar diberikan kerjaan, dan sudah melamar ke perusahaan X karena gajihnya besar. Apa yang terjadi ?  Test nya gak lulus.

Selagi duduk santai sambil ngopi ada teman yang nawari kerjaan tapi gajihnya kecil. Iseng2 saja diterimanya daripada nganggur di rumah untuk pengalaman.

Dan sekarang sudah hamper 20 th kerja di situ sampai punya anak bini dan rumah. Aneh gajih kecil tapi kok bisa terpenuhi segalanya .

Apakah dengan gajih yang besar kalau dia diterima di perusahaan itu hidupnya akan lebih enak seperti yang dialaminya sekarang ini ? Belum tentu , bisa jadi keadaannya akan lebih buruk.

Ada orang yang sudah meninggal, namun saat hidupnya banyak memberikan contoh kebaikan , memberikan nasehat baik kepada orang lain dan mengingatkan orang lain.

Saat dia meninggal masih juga dibicarakan, dikenang dan bahkan dido’akan dan tuntunannya dijalankan oleh orang lain, maka dia artinya masih hidup , alias dipanjangkan umurnya .

Sebaliknya ada orang yang lisannya tak terjaga , sikap dan prilakukan menyebalkan , banyak membuat orang lain resah bila ada dia. Sering mengganggu  ketenangan orang lain.

Begitu dia meninggal banyak yang mengucapkan syukur Alhamdulillah  bukan untuk dia  tapi untuk dirinya sendiri karena merasa sekarang tidak ada yang mengganggu lagi.

Maka semua amal yag telah dia lakukan terputus  , amal perbuatannya tidak ada yang meneruskan .

Akan tetapi ada orang dan sekarang ini masih banyak orang yang masih hidup, akan tetapi sebenarnya  mereka sudah mati , mati pandangannya, mati pendengarannya , mati lisannya, mati perbuatannya, mati langkahnya .

Dikatakan mati pandangannya, karena matanya hanya utuk melihat hal-hal yang menjadikan Allah marah.

Dikatakan mati pendengarannya adalah bila ada nasehat yang baik langsung menjadi tuli , tidak mau mendengarnya .

Dikatakan mati lisannya adalah dia selalu membicarakan keburukan orang lain, memfitnah orang lain , menghina orang lain dsb.

Dikatakan mati perbuatannya artinya dia banyak menzalimi orang lain , menjerumuskan orang lain kepada kesesatan  , mangajak orang lain untuk kerjasama korupsi, manupulasi dsb .

Dikatakan mati langkahnya adalah kakinya terasa berat untuk melangkah ke  Masjid atau mushala, untuk kumpul2 di majelis taklim, tapi begitu ke mall, langkahnya amat ringan sekali .

Itulah semuanya merupakan gambaran kehidupan di alam dunia ini . Dan sekarang mari kita simak firman Allah di dalam QS Ali Imran [ 3 ] : 169  -  170 yang artinya  :

Ayat   ( 169 )   Janganlah kamu mengira bahwa orang-orang yang gugur di jalan Allah itu mati; bahkan mereka itu hidup disisi Tuhannya dengan mendapat rezeki.

Melalui ayat ini Allah memberitahukan kepada kita semua tentang orang yang sudah meninggal , akan tetapi amal perbuatannya masih mengalir kepadanya seolah – olah dialah yang engerjakannya, artinya dia seperti masih hidup.

Itulah mereka orang – orang yang saat hidupnya banyak berbuat kebajikan , banyak memberikan ilmu yang bermanfaat buat masyarakat luas.

Ayat   ( 170 )   Mereka dalam keadaan gembira disebabkan karunia Allah yang diberikan-Nya kepada mereka, dan mereka bergirang hati terhadap orang-orang yang masih tinggal di belakang yang belum menyusul mereka, bahwa tidak ada kekhawatiran terhadap mereka dan tidak (pula) mereka bersedih hati.

Mereka tidak merasa berbuat tapi kok mendapatkannya, Dan bertanya apa ini Ya Allah ?  dari siapa ini ya Allah ? mengapa terjadi seperti ini ya Allah ?

Dan Allah menjawab itulah sebagian amal yang telah dikerjakan olehmu saai masih di dunia dan sekarang diteruskan oleh mereka yang telah menerimanya darimu. Subhanallah .

Kehidupannya saat di dunia selalu diperhatikan , diselamatkan, dilindungi dan dibantu oleh Allah dan saat meninggal sekarang dibantu oleh orang lain, dan itupun adalah perbuatan Allah.

Sehingga yang tadinya ada rasa khawatir amalnya akan ditolak oleh Allah ternyata diterima olehNya dan bahkan dilipat gandakan, maka tiada terkira rasa girangnya .

Awalnya merasa bersedih karena setelah meninggal semuanya harus dihadapi sendirian, namun ternyata  bantuan mengalir deras dari dunia untuk menolongnya atas sezin dan rido Allah , sehingga rasa sedih pun sirna tergantikan dengan rasa kegembiraan yang tiada tara. Subhanallah .

Sekarang bagaimana bila yang meneruskan amalnya itu suatu keburukan. Jalaslah sudah yang dating kepadanya adalah keburukan. Maka yang dating adalah keburukan. Dan semakin memperberat hukumannya.

R E N U N G A N :

1.  Siapakah yang mengatur dan menentukan kehidupan di dunia ini ?

2.  Maukah kita mengikuti aturan mainnya ?

3.  Dunia ini lahan tempat menanam amal kebaikan , amal saleh, benar atau salah ?

4.  Amal yang manakah yang lebih banyak perbuat selama ini , baik ataukah buruk ?

5.  Bagaimanakah menyikapi hal itu untuk selanjutnya ?


6.  Langkah apa yang anda tentukan untukmengatasi semuanya itu ?

Semoga uraian ini bermanfaat untuk kita semua . Aaaamiin.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.
Salam dan bagaia.

KUMPULAN KEBURUKAN

Assalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakatuh.
Salam dan bahagia.
Bismillahirrahmaanirrahiim.




Wahai saudaraku Allah menciptakan segala sesuatu itu berpasang - pasangan , ada lelaki ada wanita , ada kaya ada miskin , ada kikir ada dermawan , ada kebaikan ada pula keburukan. 

Kecuali hanya Allah yang tunggal , Yang Maha Esa, tempat bersandarnya semua makhlukNya . Tidak beranak dan tidak pula diperanakkan . Dan tidak ada yang menyamainya sampai saat ini.

Di dunia ini ada enam sikap dan prilaku yang akan mendatangkan keburukan bagi manusia yaitu :

1. Hubbu al - dunya artinya mencintai dunia .
Barangsiapa yang mencintai dunia maka sudah pasti akan melupakan akhirat.  Barangsiapa yang menomor satukan dunia, maka sudah pasti akhirat dinomor duakan.

Wahai saudaraku dunia ini hanya sesaat tapi akhiratlah yang kekal. Dunia bukan tujuan hidup kita tapi akhiratlah tujuan hidup yang sebenarnya . 

Dunia hanya tempat singgah sementara untuk mencari bekal sebanyak mungkin yang dibutuhkan oleh kita kelak di akhirat .

Memang sudah menjadi kenyataan di zaman sekarang ini hampir semuanya sudah tidak mengenal akhirat, tahunya hanya dunia saja , karena menggap bahwa hidup di dunia ini akan selamanya , makanya berusaha sekuat tenaga agar tidak sengsara. Urusan akhirat gak faham sama sekali.

2. Bubb  al  riyasah artinya berambisi menjadi kepala atau pejabat .
Di zaman sekarang ini hanya ingin meduduki sebuat kedudukan atau jabatan segala cara dilakukan, sampai ada yang menggunakan politik money .

Jelas cara ini tidak dibenarkan menurut syariat agama.  Tamansiswa pun tidak menyukai dengan system yang seperti ini .

Apalagi Tamansiswa senantiasa mengemukakan dengan Trilogi Kepemimpinannya yaitu 

Ing Ngarso Sung Tulodo  artinya bila di depan harus bisa menjadi surai tauladan yang lain 

Ing Madyo Mangun Karso artinya bila berada di tengah berbuar dengan masyarakat, maka haris bisa menginspirasi dan memotivasi yang lainnya .

Tutwuri Handayani artinya bila di belakang harus bisa membimbing, mengarahkan, mengawasi sehingga semuanya bisa berfungsi dengan baik .

Nampaknya Trilogi kemepmimpinan ini saat ini sudah hanya tinggal namanya doang, aplikasi di dalam kehidupan sehari - harinya sudah tidak ada. .

3. Hubb al madh artinya senang akan pujian .
Siapa orang nya yang tidak senang bila mendapatkan pujian dari orang lain. Namun sayangnya pujiannya itu banyak yang palsu. Mereka memuji itu karena ada maunya . 

Banyak orang di hadapannya memuji dan menghormatinya, namun dia menunggu kesempatan bila ada peluang akan menusuknya dari belakang .

Pujian yang benar adalah pujian yang tulus, bila baik maka dia memuji karena kebaikannya dan bila buruk, maka dia mengingatkan akan bahaya dari apa yang akan dikerjakannya .

4. Hubb al akl artinya senang makan kenyang .
Wahai saudaraku hanya karena urusan perut banyak manusia yang tadinya sikapnya ramah lalu berbalik menjadi tidak ramah. Banyak yang tadinya dermawan , lalu berubah menjadi kikir .

Bila perut harus selalu kenyang maka akan banyak dampaknya yaitu malas berfikir dan kurang gairah untuk bekerja , karena yang difikirkan hanyalah makanan dan makanan saja , tidak pernah memikirkan yang lainnya .
Mari kita tanya diri sendiri :  APAKAH YANG HARUS DILAKUKAN OLEH KITA ?  MAKAN UNTUK HIDUP ATAU HIDUP UNTUK MAKAN ?

5. Hubb al naum artinya senang banyak tidur . 
Wahai saudaraku orang yang banyak itdur itu hampir sama dengan orang yang banyak makan . Orang yang banyak tidur itu akan menjadi pemalas, Dia mau bekerja kalau kerjaannya ringan. Bila kerjaanya berat gak mau. Dia mau kerja asalkan kerja ringan tapi gajihnya besar. Bila gajihnya kecil, maka dia ogah - ogahan.  Dia lebih baik di rumah tidur tiduran atau tidur beneran daripada kerja, sudah kerjaannya berat apalagi kalau gajihnya kecil.

6. Hubb al istirahah artnya senang banyak istirahat .
Wahai saudaraku orang macam ini kebanyakan mau bekerja tapi gak mau diatur oleh orang lain. Dia mau bekerja tapi harus semaunya sendiri. Dia mau kerja tapi tidak mau terikat oleh aturan.
Andaikan dia bekerjapun kerjanya malas - malasan alasannya karena fisiknya lemah , sakit itu lah sakit inilah dll.
Padahal intinya adalah inginnya kerja itu apa kata dia sendiri .

Semoga uraian ini bermanfaat untuk kita semua. Aaaamiin
Wassalamu'alaim warahmatullaahi wabarakaatuh.
Salam dan bahagia.